Kebersamaan pada Pemberkahan Akhir Tahun 2017 Tzu Chi Bandung

Jurnalis : Galvan (Tzu Chi Bandung), Fotografer : Galvan, Dayar (Tzu Chi Bandung)

doc tzu chi indonesia

Penampilan lagu isyarat tangan yang dipersembahkan oleh siswa Sekolah Dasar Cikadu pada acara pemberkahan akhir tahun.

Sebagai wujud rasa terima kasih atas bantuan dari berbagai pihak dalam melakukan kegiatan sosial, Tzu Chi Bandung menyelenggarakan Pemberkahan Akhir Tahun 2017. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu 4 Februari 2018, bertempat di Aula Jing Si Tzu Chi Bandung, Jl. Jendral Sudirman No 628 Bandung.

Tema yang diusung pada acara ini adalah Berpadu Dalam Cinta Kasih untuk Mewujudkan Dunia yang Penuh Kasih Sayang, Selangkah Demi Selangkah Membentangkan Jalan untuk Melindungi Bumi. Kegiatan ini pun dihadiri sebanyak 885 peserta yang terdiri dari pemuka agama, tamu undangan, donatur, relawan Tzu Chi serta masyarakat umum.

Ragam acara pada kegiatan ini diisi dengan penuangan Celengan Bambu, persembahan lagu isyarat tangan, pemutaran video Master Cheng Yen, video kilas balik Tzu Chi Internasional dan Tzu Chi Bandung selama tahun 2017. Ditambah lagi dengan pembagian angpau dari Master Cheng Yen, serta sharing dari pasien yang pengobatannya ditangani oleh Tzu Chi Bandung.

doc tzu chi indonesia

Oma yang menghuni panti Wredha Senjarawi menampilkan lagu isyarat tangan yang berjudu ‘Satu Keluarga’ di hadapan para tamu yang hadir pada acara pemberkahan Tzu Chi Bandung.

doc tzu chi indonesia

Sebanyak 885 pengunjung yang terdiri dari relawan Tzu Chi, donatur, tamu undangan, dan masyarakat umum menghadiri dan Pemberkahan Akhir Tahun 2017 Tzu Chi Bandung.

Suasanapun semakin meriah ketika penampilan isyarat tangan yang dipersembahkan oleh siswa SDN Cikadu dan Sekolah Unggulan Cinta Kasih Pangalengan dihadapan para tamu undangan. Tak ketinggalan oma dan opa Panti Senjarawi turut mempersembahkan isyarat tangan Satu Keluarga sehingga acara pemberkahan ini penuh dengan kehangatan dan keceriaan.

Menurut Herman Widjaja, Ketua Tzu Chi Bandung, pemberkahan akhir tahun ini merupakan pertamakalinya diadakan di Aula Jing Si Tzu Chi Bandung. Tujuannya agar semua hadirin yang datang dapat mengetahui keberadaan gedung Tzu Chi Bandung yang baru, semula bertempat di Jl. Ir H Juanda no 179. Besar harapan melalui kegiatan ini para tamu undangan yang hadir dapat menyebarkan kembali cinta kasih Tzu Chi kepada masyarkat luas khususnya di kota Bandung.

“Kalau buat saya luar biasa sebab kita pertama kalinya, cukup banyak yang hadir. Saya juga sangat senang melihatnya bahwa para Rong Dong hadir di acara ini, jadi saya sangat bahagia. Mudah-mudahan keberadaan Jing Si Tang ini bisa diketahui dan dikenal oleh masyarakat luas. Dengan begitu, bisa bertambahnya relawan Tzu Chi dan mengikuti misi kemanusian atau misi-misi lainnya yang dihadirkan oleh Tzu Chi,” kata Herman.

doc tzu chi indonesia

Para komisaris Tzu Chi Bandung mendapatkan sambutan hangat dari para relawan Tzu Chi dengan setangkai bunga tanda rasa syukur dan ucapan terima kasih karena kontribusinya yang besar bagi pembangunan dan perjalanan Tzu Chi Bandung.

doc tzu chi indonesia

Para relawan Tzu Chi bersama pemuka agama memimpin doa bersama pada acara pemberkahan akhir tahun.

Acara yang disuguhkan oleh Tzu Chi Bandung mendapatkan rasa simpatik dari para pengunjung. Yuli (40) salah satu yang mengikuti acara pemberkahan menuturkan bahwa misi kemanusiaan Tzu Chi begitu nyata mulai dari kegiatan baksos kesehatan hingga menolong masyarakat yang kurang mampu.

“Saya sangat berkesan dengan mengikuti acara hari ini, jadi sangat membuka wawasan kita dengan cinta kasih yang disebar di dunia ini. Jadi dengan mengikuti acara ini dari awal sampai akhir, saya sangat tersentuh dengan apa yang diberikan oleh Tzu Chi kepada orang-orang yang telah diberi bantuannya. Hati saya-pun tergerak. Kita sebagai manusia harus bergandengan tangan menjaga bumi ini dengan lebih baik,” ucap Yuli.

doc tzu chi indonesia

Ketua Tzu Chi Bandung Herman Widjaja membagikan angpao Master Cheng Yen kepada para tamu undangan.

Hal senada diungkapkan oleh Badrun warga Desa Cempakasari, Kab. Garut, salah satu warga yang merasakan manfaat bantuan dari Tzu Chi dalam pembangunan Jembatan Simpay Asih di Sungai Cikaengan yang menghubungkan Kabupaten Garut dan Kabupaten Tasikmalaya.  Ia mengatakan bantuan yang diberikan oleh Tzu Chi sangat dirasakan manfaatnya oleh semua warga di Desanya, sampai saat ini fungsi jembatan benar- benar membawa perubahan hidup baik dari segi perekonomian serta sosial lainnya bagi kedua wilayah dan sekitarnya.

“Acara akhir tahun Tzu Chi ini sangat menarik buat semua orang yang hadir di sini, lalu acara-acaranya juga bagus untuk kemanusiaan dan sosialnya juga sangat bagus,” terang Badrun.

Acara ini ditutup dengan dengan doa bersama. Sambil menyalakan lilin pelita hati, para relawan dan tamu undangan diberi kesempatan untuk membacakan doa sesuai dengan keyakinannya masing-masing. Semoga toleransi antar umat beragama yang terjalin dalam acara ini merupakan langkah bersama untuk mewujudkan dunia yang aman dan sejahtera.

 

Editor: Khusnul Khotimah

Artikel Terkait

Kebersamaan pada Pemberkahan Akhir Tahun 2017 Tzu Chi Bandung

Kebersamaan pada Pemberkahan Akhir Tahun 2017 Tzu Chi Bandung

08 Februari 2018
Suasana semakin meriah saat penampilan isyarat tangan siswa SDN Cikadu dan Sekolah Unggulan Cinta Kasih Pangalengan dihadapan para tamu undangan. Tak ketinggalan oma dan opa Panti Senjarawi turut mempersembahkan isyarat tangan Satu Keluarga sehingga acara penuh dengan kehangatan dan keceriaan.
Kita harus bisa bersikap rendah hati, namun jangan sampai meremehkan diri sendiri.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -