Niat Menolong Sesama

Jurnalis : Galvan (Tzu Chi Bandung), Fotografer : galvan (Tzu Chi Bandung)

Para karyawan  PT. Indo Seagull Sealring melakukan penuangan celengan bambu Tzu Chi pada tanggal 15 Oktober 2014. Aksi solidaritas ini ditunjukkan untuk orang-orang yang sangat membutuhkan pertolongan.

Ketulusan hati seseorang dimulai dari kecintaan dalam memberi kepedulian terhadap sesama tanpa mengharapkan timbal balik, serta menjadi orang yang memiliki hati yang mudah tergerak oleh belas kasihan bagi masyarakat yang kurang beruntung. Hal tersebut selalu ditunjukkan oleh relawan Tzu Chi dalam membantu sesama. Di samping itu misi kemanusian Tzu Chi pun terus dijalankan untuk melenyapkan penderitaan. Salah satunya para relawan Tzu Chi mengajak masyarakat umum untuk ikut bersumbangsih melalui program celengan bambu, atau yang biasa disebut dengan SMAT (Sosialisasi Misi Amal Tzu Chi).

Program tersebut bersifat ajakan kepada masyarakat agar setiap hari dapat menyisihkan sebagian uangnya pada celengan, nominal pun tak harus besar yang terpenting adalah niat baik dan tulusnya memberi untuk menolong. Selain itu, menjadi pelatihan diri agar peka dalam meningkatkan rasa solidaritas antarsesama, khususnya bagi mereka yang mengalami penderitaan atau musibah.

Para karyawan PT. Indo Seagull Sealring, mendengarkan dan memperhatikan relawan Tzu Chi yang sedang memberikan penjelasan mengenai kegiatan kemanusian Tzu Chi.


Acara penuangan celengan ini di isi dengan pertunjukan lagu isyarat tangan ”Zhu Tong Sui Yue” (masa celengan bambu) yang dipersembahkan oleh Pepeng Kuswati (dua dari kanan) bersama relawan Tzu Chi Bandung lainnya.

PT. Indo Seagull Sealring yang berada di kawasan Batujajar, Kab. Bandung merupakan salah satu perusahaan yang menerapkan program SMAT bagi seluruh karyawannya. Di mana para karyawan perusahaan tersebut memiliki jiwa welas asih terhadap sesama. Ini terbukti dengan banyaknya karyawan yang ikut  menyisihkan sebagian uangnya untuk ditabung melalui celengan bambu.

Di bulan April 2014, Tzu Chi telah menyambangi perusahaan tersebut dengan memperkenalkan program SMAT pada seluruh karyawannya. Sosialisasi ini membuahkan hasil yang positif, di mana para karyawan berkeinginan untuk menjadi bagian dari dunia Tzu Chi melalui program ini. Enam bulan telah berlalu, penuangan celengan dilakukan tepatnya pada tanggal 15 Oktober 2014. Sebanyak 49 karyawan yang memiliki celengan bambu berkesempatan untuk menuangkan uang yang telah ditabunganya untuk diberikan pada Yayasan Buddha Tzu Chi Bandung. Nantinya, hasil tersebut akan dimanfaatkan untuk kegiatan kemanusiaan Tzu Chi.

Salah satu karyawan PT. Indo Seagull Sealring yaitu Evi (32) sedang melakukan penuangan celengan pada tonk penampung uang. Ia bersyukur bisa membantu dengan menyisihkan sebagian uangnya untuk menolong orang yang sangat membutuhkan.

Acara dimulai pada pukul 11.00-12.30 WIB. Sebelum penuangan dimulai, diadakan dulu kata sambutan serta penayangan kegiatan Tzu Chi kepada seluruh karyawan. Hal ini dilakukan agar para karyawan mengetahui kegiatan  apa saja yang telah dilaksanakan oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Bandung selama bulan Januari hingga Oktober 2014. Dengan adanya penayangan ini, kegiatan Tzu Chi seperti bakti sosial pembagian beras, baksos pelayanan kesehatan, penanganan kasus pasien, dan lainnya dapat diketahui oleh seluruh karyawan. Dengan harapan tidak ada lagi keraguan untuk bersumbangsih serta lebih giat lagi dalam menebarkan cinta kasih Tzu Chi.

Menurut salah satu relawan Tzu Chi, Pepeng Kuswati, antusias para karyawan ini dalam berbuat kebaikan sangat bagus serta bisa diikuti oleh seluruh perusahaan lainnya. “Penuangan celengan itu mengingatkan tentang perjalanan tentang Master yang berjuang gigih bertekad untuk menghilangkan penderitaan orang-orang. Nah dengan apa yang dilakukan oleh karyawan ini bisa dibilang mengikuti jejak Master dalam bersumbangsih. Walaupun dengan satu koin sehari tapi disertai dengan doa, makin lama makin membukit dan bisa menolong semua orang. Jadi satu koin saja mereka sudah turut bersumbangsih untuk mengurangi penderitaan orang," kata Pepeng.

Rasa syukur pun terucap oleh salah satu karyawan PT Seagull yaitu Evi (32), Ia mengungkapkan bahwa kegiatan ini patut diikuti oleh perusahaan lainnya agar para karyawan tumbuh rasa solidaritas untuk sesama. Bila dilihat dari jumlah nominal yang ditabung bisa dikatakan kecil, tetapi bila digabungkan seluruh karyawan akan bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan.

Seneng, ya mudah-mudahan bermanfaat dan berguna dengan apa yang saya tabung dicelengan bambu ini. Niatnya pengen menolong orang yang tidak mampu, misalnya nggak mampu berobat terutama ya, susah ekonominya. Harapan saya, mudah-mudahan Tzu Chi lebih besar dalam membantu, juga lebih luas lagi, lebih deket lagi sama yang sudah dibantu," ungkap Evi.

Keindahan hati seseorang tercermin ketika bermanfaat bagi orang lain, semoga dengan apa yang telah ditunjukkan oleh para karyawan tersebut dapat membawa keberkahan bagi penerima dan pemberi bantuan, sehingga apa yang dicita-citakan oleh Tzu Chi menuju dunia terbebas dari bencanan dan semua umat manusia dapat berdampingan dengan damai dan indah dapat terwujud.


Artikel Terkait

Bila kita selalu berbaik hati, maka setiap hari adalah hari yang baik.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -