Menimba Ilmu Memperluas Wawasan

Jurnalis : Marcopolo (Tzu Chi Biak), Fotografer : Marcopolo (Tzu Chi Biak)


Dr.Liza Froulina,SpA membimbing relawan Tzu Chi Biak melakukan praktek pengukuran lingkar tangan atas pada anak pada saat diagnosis awal malnutrisi.

Pada Selasa, 17 April 2018, relawan Tzu Chi Biak yang tergabung di misi kesehatan dan misi amal berkumpul di kantor Tzu Chi Biak pada pukul 15.00 WIT. Maksud dan kedatangan relawan sore itu bukan saja untuk berkumpul, tetapi untuk mendapatkan sosialisasi tentang Malnutrisi Pada Anak dari dr.Liza Froulina, SpA.

Sebanyak 12 orang relawan yang hadir pun mendengarkan berbagai penjelasan dari dr.Liza yang sehari-hari bertugas di RSUD Biak Numfor. Pengetahuna tentang malnutrisi ini diharapkan bisa menjadi tambahan ilmu serta bekal relawan pada saat mengunjungi desa binaan ataupun survei awal pasien kasus pada anak di Kabupaten Biak Numfor.


Para peserta mendengarkan sosialisai tentang Malnutrisi Pada Anak di Kantor Tzu Chi Biak.

Dalam sosialisasi ini, relawan Tzu Chi Biak mendapatkan pelatihan tentang seminar, deteksi penyakit dan pengobatan, serta pelaporan dan pengolahan data. Hal ini dimaksudkan agar para relawan juga dapat menyebarkan pengetahuan kepada sesama relawan ataupun kepada masyarakat  saat kunjungan dan berkegiatan di desa.

Dalam kesempatan yang sama, relawan juga belajar menggunakan kurva yang sesuai standar WHO dan CDC yang telah banyak dipakai di negara-negara lain. Hal ini sangat penting untuk dilakukan agar memudahkan relawan saat proses pengumpulan data pasien anak.


Sifra Usyor (kiri) senang telah mendapatkan kesempatan mengikuti sosialisasi Malnutrisi Pada Anak.

Hal ini juga dilakukan mengingat di Propinsi Papua banyak terjadi malnutrisi pada anak atau yang dikenal dengan gizi buruk. Oleh sebab itu untuk mengantisipasi kejadian gizi buruk di Biak Numfor amatlah penting dilakukan deteksi secara dini sehingga kemungkinan terburuk bisa di hindarkan.

Salah satu relawan Tzu Chi Biak yang baru bergabung di misi kesehatan adalah Sifra Usyor. Ia sehari-hari bertugas di Puskesmas Yawosi Biak Utara. “Saya sangat senang mendapatkan pengetahuan yang baru ini. Semoga bisa berguna kedepannya khususnya di wilayah Biak,” ungkap Sifra Usyor. Dalam kesempatan ini, ia pun berterima kasih pada Tzu Chi Biak karena diberikan kesempatan untuk mempelajari malnutrisi pada anak.

Editor: Arimami Suryo A

Artikel Terkait

Menimba Ilmu Memperluas Wawasan

Menimba Ilmu Memperluas Wawasan

19 April 2018
Pada Selasa, 17 April 2018, relawan Tzu Chi Biak mendapatkan sosialisasi tentang Malnutrisi Pada Anak dari salah satu dokter yang bertugas di RSUD Biak Numfor. Kegiatan ini juga bertujuan untuk membekali para relawan saat turun ke lapangan.
Gunakanlah waktu dengan baik, karena ia terus berlalu tanpa kita sadari.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -