Paket Sembako untuk Warga Gunung Sahari

Jurnalis : Arimami Suryo A., Fotografer : Arimami Suryo A.


Perwakilan warga Kelurahan Gunung Sahari Utara bersama dengan relawan Tzu Chi Jakarta, TNI, Polri, dan aparatur pemerintah Kecamatan Sawah Besar dalam pembagian paket sembako Tzu Chi di halaman Kel. Gunung Sahari Utara.

Bantuan sembako untuk warga yang terdampak secara ekonomi akibat penyebaran wabah Covid-19 kembali dilakukan Tzu Chi Indonesia. Bekerja sama dengan TNI, Polri, dan aparat Pemerintah dari Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, sebanyak 500 paket sembako dibagikan untuk warga terdampak Covid-19 di Kelurahan Gunung Sahari Utara pada Selasa, 22 September 2020.

Bertempat di halaman Kantor Kelurahan Gunung Sahari Utara, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, relawan Tzu Chi Jakarta bersama dengan pihak Kodim 0501/Jakarta Pusat BS, Kecamatan Sawah Besar, dan Polsek Sawah Besar menyerahkan secara simbolis bantuan sembako dari Tzu Chi Indonesia.


Dandim 0501/Jakarta Pusat BS, Kolonel Inf Luqman Arief S.I.P didampingi relawan Tzu Chi Jakarta, pihak Kecamatan Sawah Besar dan Polsek Sawah Besar memberikan sambutan dalam seremoni penyerahan paket sembako dari Tzu Chi.

“Kita membagikan 500 paket sembako kepada warga di Kelurahan Gunung Sahari Utara, Kecamatan Sawah Besar dimana warganya banyak yang terdampak Covid-19. Harapan kita dengan bantuan sembako dari Tzu Chi ini semoga cinta kasih bisa terus berkembang dan apa yang Tzu Chi berikan bisa bermanfaat,” kata Tjiu Bun Fu, relawan yang menjadi koordinator kegiatan ini.

Selain membagikan sembako, dalam kegiatan ini juga dilakukan pelantikan Satgas Covid-19 di tingkat RW di Kelurahan Gunung Sahari Utara, Kecamatan Sawah Besar sekaligus untuk menyebarluaskan bantuan paket sembako dari Tzu Chi Indonesia. “Rencananya paket sembako ini akan kita sebar ke-8 kecamatan di wilayah Jakarta Pusat dan prioritas utama akan diberikan kepada masyarakat yang terdampak di lapangan dan masyarakat yang belum mendapatkan bantuan dari pemerintah,” ungkap Dandim 0501/Jakarta Pusat BS, Kolonel Inf Luqman Arief S.I.P


Tjiu Bun Fu, relawan Tzu Chi menyerahkan paket sembako secara simbolis kepada salah satu perwakilan warga.

Dalam kesempatan yang sama, pihak Kecamatan Sawah Besar juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas bantuan paket sembako dari Tzu Chi yang terdiri dari beras, minyak goreng, gula pasir, dan mi instan untuk para warga yang terdampak Covid-19 di kecamatan yang masuk dalam wilayah Jakarta Pusat tersebut.

“Tentunya kami atas nama warga masyarakat Kecamatan Sawah Besar mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder, khususnya Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia yang telah memberikan bantuan sehingga masyarakat terbantu dengan baik,” ungkap Camat Sawah Besar, Prasetyo Kurniawan.


Camat Sawah Besar, Prasetyo Kurniawan memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas bantuan paket sembako dari Tzu Chi.

Prasetyo berharap apa yang telah diberikan oleh Tzu Chi dapat meringankan beban masyarakat khususnya di Kecamatan Sawah Besar saat masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) ke-2 di masa pandemi Covid-19. “Tentunya bantuan ini dapat membantu masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini,” jelasnya disela-sela kegiatan pembagian bantuan.

Kustiyadi, Ketua RW 04 Kelurahan Gunung Sahari Utara, salah satu perwakilan warga yang mendapatkan bantuan sembako dari Tzu Chi juga menceritakan kondisi di wilayahnya. “Saat ini di RW 04 terdapat belasan warga yang positif Covid dan sudah diisolasi. Dan untuk perekonomian, warga kami banyak yang terdampak akibat penyebaran Covid-19,” cerita Kustiyadi.


Kustiyadi, Ketua RW 04 Kelurahan Gunung Sahari Utara menerima paket sembako secara simbolis dari relawan Tzu Chi.

Kehadiran Kustiyadi beserta puluhan warga yang menjadi Satgas Covid-19 di wilayah Kecamatan Sawah Besar sekaligus mewakili warga yang akan mendapatkan paket sembako dari Tzu Chi. Setelah penyerahan secara simbolis, ia juga sangat bersyukur karena warga lainnya juga mendapat perhatian dari Tzu Chi.

“Saya mengucapkan terima kasih atas bantuan dari Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia melalui kerja sama dengan TNI, Polri, dan Kecamatan Sawah Besar. Ini adalah bentuk perhatian dari Tzu Chi terhadap warga kami,” ungkap Kustiyadi setelah kegiatan berakhir.

Editor: Hadi Pranoto


Artikel Terkait

Paket Sembako untuk Warga Gunung Sahari

Paket Sembako untuk Warga Gunung Sahari

22 September 2020

Sebanyak 500 paket sembako diberikan Tzu Chi Indonesia kepada warga terdampak Covid-19 di wilayah Kelurahan Gunung Sahari Utara, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat pada Selasa 22 September 2020.

Mendedikasikan jiwa, waktu, tenaga, dan kebijaksanaan semuanya disebut berdana.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -