AKIDA Donasikan 42 Unit Tenda Untuk Palu

Jurnalis : Anand Yahya, Fotografer : Anand Yahya


Lima anggota AKIDA secara simbolis menyerahkan 42 tenda pengungsi berukuran 4 x 6 m² untuk warga koban gempa dan tsunami di Palu kepada Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia, Selasa 13 November 2018.

Asosiasi Kimia Dasar Anorganik Indonesia (AKIDA), donasikan bantuan tenda sebanyak 42 unit berukuran 4 x 6 meter² untuk penanganan korban akibat gempa dan tsunami di Palu Sulawesi Tengah. Donasi tersebut diserahkan langsung ke Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia pada (13/11/18) yang diwakili oleh staf Sekretariat Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Ria Sulaiman dan Andre Zulman.  

Michael Susanto Pardi Ketua umum AKIDA mengatakan, donasi ini berasal dari seluruh anggota yang merupakan gabungan dari 31 perusahaan kimia yang hasil produksinya dipakai untuk kebutuhan rumah tangga seperti minyak goreng, pembersih pakaian dan lain-lain. Sebelumnya, AKIDA juga ikut berkontribusi dalam bantuan pengadaan air bersih di Lombok.

“Kami sangat berterima kasih karena kami bisa bekerja sama. Sebenarnya anggota kami sangat ingin berkontribusi bantuan kemanusiaan namun kita sulit bagaimana cara menyalurkannya,” ungkap Michael.


Sekretariat Yayasan Buddha Tzu Chi yang diwakili oleh Ria Sulaiman dan Andre Zulman menerima secara simbolis 42 tenda pengungsi untuk Palu Donggala dan Sigi.


Lima anggota AKIDA berkesempatan mengunjungi Exibition Hall di Aula Jing Si untuk melihat kegiatan relawan Tzu Chi di Indonesia dan seluruh dunia. 

Michael juga berharap semua anggotanya di AKIDA mau datang berkunjung ke Tzu Chi Center untuk mengenal lebih dalam lagi apa yang sudah dikerjakan Tzu Chi Indonesia.

“Sebenarnya kami sudah mengumpulkan donasi dan bantuan ini di awal Oktober, namun karena kami minim jaringan untuk menyalurkan bantuan. Beruntung sekali kami bisa bertemu dengan Yayasan Buddha Tzu Chi yang sudah berkontribusi dua hari pasca bencana untuk menyalurkan bantuan di Lombok dan Palu,” tambah Satyawati Susanto sekretaris AKIDA.

Satyawati sangat terkesan dengan apa yang sudah dikerjakan relawan Tzu Chi seperti menggalang dana melalui celengan bambu, untuk itu AKIDA berharap Yayasan Buddha Tzu Chi mau menjadi partner mereka dalam berkegiatan atau memberikan bantuan sosial.

Anggota AKIDA yang datang kali ini berjumlah lima orang yang secara simbolis memberikan 42 tenda berukuran 4 x 6 m² di Tzu Chi Center. Mereka juga berkesempatan berkeliling Aula Jing si melihat kegiatan Tzu Chi Indonesia dalam menjalankan misi kemanusiaan.

Editor: Khusnul Khotimah

 


Artikel Terkait

Gempa Palu: 600 Sarana MCK untuk Palu

Gempa Palu: 600 Sarana MCK untuk Palu

26 Oktober 2018

Kamis, 25 Oktober 2018, relawan Tzu Chi melakukan serah terima satu truk kontainer berisi 600 kloset, 200 sak semen, 1.800 spandek (atap), dan dua kardus paku seng kepada Korem 132/Tadulako. Serah terima ini dilakukan di depan kantor Korem 132/Tadulako, Palu, Sulawesi Tengah.

AKIDA Donasikan 42 Unit Tenda Untuk Palu

AKIDA Donasikan 42 Unit Tenda Untuk Palu

13 November 2018

Asosiasi Kimia Dasar Anorganik Indonesia (AKIDA), donasikan bantuan tenda sebanyak 42 unit berukuran 4 x 6 meter² untuk penanganan korban akibat gempa dan tsunami di Palu Sulawesi Tengah. Donasi tersebut diserahkan langsung ke Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia pada Selasa, 13 November 2018.

Wali Kota Palu Kunjungi Kantor Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia

Wali Kota Palu Kunjungi Kantor Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia

22 November 2018

Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia menerima kunjungan Wali Kota Palu Hidayat di Tzu Chi Center PIK, Kamis (22/11/18). Hidayat diterima langsung oleh Liu Su Mei Ketua Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia dan Wakil Ketua Sugianto Kusuma. Kedatangan Hidayat ke Tzu Chi Center untuk menindaklanjuti bantuan kemanusiaan yang sejak peristiwa bencana gempa, Yayasan Buddha Tzu Chi tengah hadir di Palu untuk memberikan bantuan.

Gunakanlah waktu dengan baik, karena ia terus berlalu tanpa kita sadari.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -