Berbagi Kebahagiaan dengan Paket Beras Imlek
Jurnalis : Arimami Suryo A., Fotografer : Arimami Suryo A.Hari itu, Eli (35) yang tinggal di RT 025/013, Desa Cengklong datang bersama ketiga anaknya Priskila, Ello, dan bayinya yang masih berusia 1 bulan lebih ke Wihara Kham Sie Bio, Desa Cengklong, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang. Kedatangan mereka ke wihara Kham Sie Bio untuk menerima bantuan beras yang diberikan Yayasan Tzu Chi untuk warga Desa Cengklong pada Sabtu, 22 Januari 2022.


Priskila anak dari Eli menerima bantuan beras 10 Kg dari Yayasan Tzu Chi. Saat tiba di rumah Priskila langsung memasak beras yang dibagikan oleh Yayasan Tzu Chi.

Priskila langsung membuka karung beras yang dibagikan oleh Yayasan Tzu Chi untuk dimasak. Eli sedang menggendong anak ketiganya dan sangat bersyukur atas bantuan beras yang diberikan oleh Yayasan Tzu Chi.

Caroline (seragam biru putih), koordinator pembagian beras bersama perangkat Desa Cengklong dan pengurus Wihara Kham Sie Bio berkesempatan memberikan beras secara simbolis kepada warga Desa Cengklong.

Relawan Tzu Chi memberikan pembersih cuci tangan kepada para penerima beras sebelum memasuki area pembagian beras. Pada kegiatan pembagian beras ini, relawan Tzu Chi menerapkan protokol kesehatan yang ketat seperti menggunakan masker, menyemprotkan handsanitizer, dan menjaga jarak fisik, terkait pandemic Covid 19.

Relawan Tzu Chi dan warga Desa Cengklong sama-sama berbahagia dalam pembagian paket beras Imlek tersebut karena bisa membantu dan warga pun menerima berkah.

Relawan Tzu Chi membagikan kupon beras langsung ke rumah-rumah warga. Beberapa hari sebelum pembagian beras, warga Desa Cengklong yang sudah di data menerima kupon dari relawan Tzu Chi untuk ditukarkan dengan beras 10 kg.
Artikel Terkait
Berbagi Kebahagiaan di Pesantren Hidayatullah, Kutai Timur
20 Juni 2024Relawan Tzu Chi Cabang Sinar Mas (Xie Li Kaltim 2) dari Unit Jak Luay Mill, Bukit Subur Estate, Jak Luay Estate, dan Rantau Panjang Mill membagikan 50 karung beras ke Pesantren Hidayatullah, Muara Wahau, Kutai Timur.
Sumbangsih Mendatangkan Sukacita Yang Sesungguhnya
04 November 2022Relawan Tzu Chi Batam melaksanakan pembagian beras cinta kasih untuk warga Kelurahan Sambau pada 23 Oktober 2022. Pembagian beras ini total ada 1.864 karung yang dibagiakan di Palm Spring Golf Club.
Tzu Chi Singkawang Bagikan Paket Cinta Kasih bagi Warga Bantaran Sungai
06 April 2023Tzu Chi Singkawang membagikan paket sembako bagi warga kurang mampu di kawasan bantaran Sungai Komplek Pasar Baru, Kelurahan Pasiran.







Sitemap