Pembagian Kupon Beras di Singkawang
Jurnalis : Bambang Mulyantono(Tzu Chi Singkawang), Fotografer : Wenny Goldy (Tzu Chi Singkawang)
|
| |
Kupon sebagai tanda pengambilan beras diberikan langsung kepada masing-masing keluarga yang berhak menerima. Caranya, berdasarkan hasil survei warga yang tercatat sebagai keluarga tidak mampu diundang oleh masing-masing Ketua RT untuk berkumpul di suatu tempat, ada yang berkumpul di rumah ketua RT, sekolah dasar, aula kelurahan, dan aula Klenteng. Sebelum kupon dibagikan para relawan memberikan pengenalan Yayasan Buddha Tzu Chi kepada para warga. Pembagian kupon sendiri dimulai sejak tanggal 21 November hingga pada tangal 7 Desember 2011.
Keterangan :
“Proses pembagian kupon sengaja kami jadikan forum sosialisasi tentang profil Yayasan kepada warga Singkawang karena masih banyak yang belum mengenal Yayasan Buddha Tzu Chi, tempat, dan alamat Kantor Penghubung Singkawang saja masih banyak yang tidak tahu. Dengan berkumpul di suatu tempat, baik itu di rumah ketua RT, di sekolahan, maupun di aula kelurahan,kita sampaikan profil Yayasan dan program-program kemanusiaan yang kita jalankan,” ucap Addy Vincent relawan Tzu Chi seusai sosialisasi dan pembagian kupon. |
Artikel Terkait

Cinta Kasih Menghapus Duka
11 Juli 2011
Menghimpun Kebajikan, Meningkatkan Jiwa Kebijaksanaan
23 Juni 2023Komunitas relawan He Qi Cemara yang merupakan bagian dari Tzu Chi Medan mengadakan pelatihan relawan Abu Putih III. Pelatihan ini diisi rangkaian sesi yang mempersiapkan para relawan terjun di tengah masyarakat untuk menghimpun kebajikan serta meningkatkan jiwa kebijaksanaan.
Vaksinasi Negeri Bersama Tzu Chi
10 Agustus 2021Yayasan Buddha Tzu Chi Medan bersama Kodam I/BB menyelenggarakan vaksinasi bagi seluruh warga di Kota Medan, 3-5 Agustus 2021 dengan jumlah total 5.000 pendaftar. Vaksinasi ini dilaksanakan di Sekolah Chandra Kumala, Komplek Cemara Asri, Medan.