Tim Medis di Medan Bersiap Menjadi Relawan TIMA

Jurnalis : Liani (Tzu Chi Medan), Fotografer : Liani, Amir Tan (Tzu Chi Medan)

TIMA Medan mengadakan Sosialisasi Calon Anggota baru ke I di Kantor Tzu Chi Medan dan diikuti oleh 73 orang peserta secara daring dengan TIMA Jakarta.

Sosialisasi calon anggota Tzu Chi International Medical Association (TIMA) Indonesia ke-1 kembali dilaksanakan pada 29 Juli lalu. Kegiatan ini diikuti oleh tenaga medis, baik dokter, perawat, dan apoteker yang ingin menjadi bagian dari tim medis Tzu Chi. Tak ketinggalan, 73 relawan, yakni 10 orang anggota TIMA, 41 orang calon anggota TIMA, dan 22 relawan Tzu Chi Medan turut serta menyimak sosialisasi ini melalui sambungan daring.

Melalui sosialisasi dan pelatihan TIMA ini, para anggota dan calon anggota TIMA belajar lebih mendalami sejarah, visi dan misi Tzu Chi serta budaya humanis Tzu Chi, juga bagaimana menjalin kekeluargaan serta kegiatan yang dilakukan oleh Tzu Chi. Ada juga materi galang dana dan galang hati.

Para peserta mendengarkan Sejarah TIMA, yang dibawakan oleh dr Ruth O Anggreani.

Dokter Hadi Tan ketua TIMA Medan menjelaskan struktur kepengurusan TIMA di Medan. Hingga saat ini TIMA Medan mempunyai 105 anggota dan telah melakukan bakti sosial dan memeberikan pelayanan kesehatan di komunitas dan masyarakat.

Dokter Ilham Kosasih, kordinator kegiatan sosialisasi TIMA di komunitas Medan ini, menuturkan bahwa sosialisasi pertama ini sebenarnya hanya merupakan pengenalan awal bagi calon anggota TIMA. Ke depannya mereka masih harus melewati dua tahap lagi untuk menjadi relawan TIMA.

“Menjadi bagian dari TIMA membuat saya banyak mendapatkan pengalaman berharga karena ketika kita bisa memberi sesuatu bantuan dan menggarap ladang berkah, kebahagian akan terasa dan tidak bisa kita ungkapkan dalam kata,” kata Dokter Ilham berharap rekan sejawatnya tidak melewatkan kesempatan berharga ini. “Semoga TIMA bisa memberi manfaat bagi masyarakat luas dan relawan, hingga kita bisa menggarap ladang berkah dengan lebih baik lagi,” imbuhnya.

Dokter Zhang Kai dari Shandong Tiongkok (kanan) bersama dengan tiga temannya datang ke Indonesia untuk melanjutkan studi kedokteran. Mereka menyempatkan diri mengikuti sosialisasi calon anggota TIMA Medan.

Kegiatan hari ini juga diikuti oleh empat orang dokter yang berasal dari Tiongkok. Ada Dokter Zhang Kai yang adalah dokter bagian orthopedic bagian kecelakaan patah tulang, kemudian Dokter Zhu Bing adalah dokter bagian bedah saraf, Dokter Ye Gouyu adalah doker bedah orthopedic bagian tulang belakang dan Dokter Wu Wuiping adalah dokter bagian Ultrasound. Dalam satu tahun ke depan, mereka belajar di Universitas Prima Indonesia (UNPRI) Medan untuk upgrade pendidikan.

“Saya Zhang Kai dari Shandong, China. Saya datang ke Indonesia untuk melanjutkan studi kedokteran. Datang ke sini saya merasakan budaya yang baru. Senang sekali bisa ikut sosialisasi ini sehingga saya seperti mendapatkan ilmu baru untuk memperlakukan pasien saya dengan hati yang mulia dan semangat yang antusias,” tutur Dokter Zhang Kai.

Metta Amelia S.Ked, bersukacita karena bisa ikut sosialisasi calon anggota TIMA ini. Ia mengenal lebih Tzu Chi dan TIMA lebih dekat.

Perasaan antusias juga dirasakan oleh Metta Amelia S.Ked, calon dokter yang diajak temannya untuk ikut Sosialisasi calon anggota TIMA. “Awalnya saya ikut karena Ingin mengetahui di Tzu Chi ini kegiatan acara sosialnya seperti apa. Ternyata banyak sekali wujud kepedulian pada masyarakat. Semoga kedepannya saya bisa bergabung dengan TIMA,” ungkapnya sukacita.

Hasan Tina, ketua Tzu Chi Medan sangat mengharapkan semoga apa yang telah dilakukan para anggota TIMA ini dapat menjadi inspirasi bagi pihak lain. “Sehingga cinta kasih terus menyebar ke seluruh masyarakat dan semoga barisan TIMA semakin panjang,” tutupnya.

Editor: Metta Wulandari 

Artikel Terkait

Kebersamaan TIMA Tzu Chi Bandung

Kebersamaan TIMA Tzu Chi Bandung

08 Desember 2016
Pada tanggal 4 Desember 2016, Yayasan Buddha Tzu Chi Bandung mengadakan acara Ramah Tamah bagi anggota TIMA Bandung yang bertempat di Priangan Medical Center, Jl. Nana Rohana No. 37, Bandung.
TIMA Global Forum 2023: Memperhatikan Pasien Bagai Keluarga Sendiri

TIMA Global Forum 2023: Memperhatikan Pasien Bagai Keluarga Sendiri

20 Juni 2023

TIMA Global Forum 2023 dalam salah satu sesinya di hari ke-2 (17/6) terbagi dalam 3 kelas, yaitu kelas Physician, kelas Dentist, dan kelas Nurse & Volunteer. Di kelas Nurse & Volunteer (Perawat & Relawan), sharing dibawakan oleh Huang Ming-yue dan Chen Mei-hui yang telah berpengalaman selama 30 tahun lebih di dunia medis dan relawan.

TIMA Indonesia Membuat APD Darurat

TIMA Indonesia Membuat APD Darurat

30 Maret 2020

Tzu Chi International Medical Associaltion (TIMA) Indonesia membuat face shield (pelindung wajah) ditengah kelangkaan Alat Pelindung Diri (APD) bagi tim medis dalam menangani wabah Covid-19 di Indonesia. Untuk sementara, face shiled ini dialokasikan untuk RS Cinta Kasih Tzu Chi.

Keteguhan hati dan keuletan bagaikan tetesan air yang menembus batu karang. Kesulitan dan rintangan sebesar apapun bisa ditembus.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -