Bebenah Kampung di Bumi Minang
Jurnalis : Himawan Susanto, Fotografer : Himawan Susanto| |
| ||
| Menanti Rumah Baru Keterangan :
Sejak tahun 1974, Mawarni telah menetap di rumah warisan orang tuanya ini. Sebelum tahun 1986, kondisi rumahnya sangat berbeda dengan yang saat ini. Semua dalam kondisi yang baik-baik saja. Hingga datang kebakaran besar di tahun 1986. Rumah Mawarni turut menjadi korban amukan si jago merah saat itu. Sejak saat itulah, kondisi rumahnya merosot jauh. Jika rumah para tetangga sudah dapat direnovasi hingga berdinding beton, ia belum sanggup mengganti dinding papan kayunya. Mawarni hanya dapat membangun sekadarnya saja. “Sesanggupnya saja karena uang dari mencuci tidak seberapa,” ungkapnya. Rumah Mawarni terdiri dari 2 kamar tidur, sementara kamar mandi letaknya di luar rumah. Jika musim penghujan tiba, Mawarni bersiap menghadapi atap yang bocor di mana-mana. “Kalau bocor ya diam saja di dalam rumah,” jelasnya. Sebenarnya, Mawarni sendiri tak begitu mengenal siapa yang hendak membantu memperbaiki rumahnya. “Rumah saya mau dioperasi (diperbaiki -red). Saya percaya saja. Hati ini seneng sekali mendapatkan informasi dari relawan yang tadi datang kalau rumah saya akan direnovasi,” katanya bahagia. Ia pun tidak berharap terlalu banyak bagaimana nanti bentuk rumah miliknya. “Pokoknya ibu dapat tidur dan hati senang karena mereka mau datang untuk membangun rumah,” katanya.
Keterangan :
Hari Tzu Chi Padang | |||
Artikel Terkait
Bahu-membahu Ciptakan Lingkungan Bersih
09 Juni 2009 Kegiatan yang sudah beberapa kali dijalankan tersebut dimulai pukul 08.00 WIB dan berakhir pukul 10.00 WIB di bagian Blok A6 dan A7 rumah susun di Kelurahan Sukaramai II, Kecamatan Medan Area tersebut. Empat hari sebelumnya Rabu (13/05) malam telah diadakan sosialisasi tentang kegiatan ini, dimana warga juga diajak menyaksikan video ceramah Master Cheng Yen tentang pemanasan global.
Pelatihan dan Sosialisasi Calon Anggota TIMA Medan
24 Oktober 2022Para calon anggota TIMA Medan berkumpul di Kantor Tzu Chi Medan guna mengikuti rangkaian pelatihan dan sosialisasi gabungan (secara terpusat) anggota TIMA Indonesia secara daring dengan dipandu dr Willey Eliot dan diikuti oleh 28 peserta.
Menerapkan Kebajikan Sejak Dini
17 November 2017Sosialisasi kelas budi pekerti yang digelar Tzu Chi Bandung pada Minggu, 12 November 2017 disambut positif para orang tua di wilayah Bandung. Dalam sosialisasi ini, ada pula 20 calon murid kelas budi pekerti.








Sitemap