Belanja Sambil Beramal dan Menghemat Sumber Daya

Jurnalis : Valentina Angela (Tzu Chi Pekanbaru), Fotografer : Amy, Asriani (Tzu Chi Pekanbaru)
Tzu Chi Pekanbaru menggelar kegiatan bazar amal di halaman Kantor Tzu Chi Pekanbaru.

Pada 19 Maret 2023, Tzu Chi Pekanbaru kembali mengadakan kegiatan bazar amal. Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Tzu Chi Pekanbaru ini diisi dengan penjualan beragam pakaian, tas, boneka dan pernak pernik lainnya. Barang-barang yang dijual merupakan barang-barang bekas yang masih layak pakai dan sumbangan dari para donatur.

“Untuk penjualan hari ini semua dari barang bekas yang masih layak pakai dan bisa dimanfaatkan kembali sehingga bisa memperpanjang usia benda,” tutur Norma, koordinator kegiatan.

Kegiatan ini juga merupakan salah satu cara menghemat sumber daya mengajak orang-orang berdonasi dengan berbelanja barang bekas. Nantinya dana yang terkumpul akan digunakan untuk mendukung kegiatan-kegiatan Tzu Chi Pekanbaru.

Barang-barang yang dijual dalam bazar ini pun bermacam-macam, mulai dari pakaian, tas, boneka dan pernak-pernik lainnya.

Masyarakat dan warga sekitar yang datang dalam bazar ini terlihat sangat antusias dan merasa sangat senang. Dengan niat berdonasi, mereka pun bisa mendapatkan barang yang dibutuhkan dengan harga terjangkau. Banyak pengunjung yang datang yang senang dan minta diadakan lagi kegiatan ini menjelang lebaran, karena bisa mendapatkan baju dan kebutuhan lain dengan harga terjangkau.

Bahkan beberapa pembeli yang telah pulang kembali lagi datang berbelanja dengan mengajak saudaranya. Semakin siang semakin ramai, terlihat pembeli belanja dengan bahagia, relawan pun bertambah semangat dan sukacita. “Senang banget melihat semua begitu antusias dengan kegiatan kita hari ini, lelah pun terasa hilang,” tutur relawan Amy.

Salah satu pengunjung bazar tampak senang karena bisa membeli barang kebutuhan dengan harga terjangkau.

Begitu juga relawan Fransisca yang baru pertama kali mengikuti kegiatan ini. Ia kelihatan sangat semangat dan bahagia, apalagi melihat antusias masyarakat. “Harga barang yang murah merupakan program yang bagus karena dapat sangat membantu masyarakat sekaligus mereka ikut serta beramal,” jelas Fransisca.

Editor: Arimami Suryo A.

Artikel Terkait

Merangkul Masyarakat untuk Ikut Bersumbangsih

Merangkul Masyarakat untuk Ikut Bersumbangsih

23 Juli 2015
Pada bazar murah kali ini, Tzu Ching menyediakan berbagai macam barang yang dijual dengan harga sangat terjangkau. Mulai dari pakaian, sepatu, mainan anak, aksesoris, hingga perlengkapan dapur.
Bersumbangsih Mendukung Pembangunan Gedung Tzu Chi Surabaya

Bersumbangsih Mendukung Pembangunan Gedung Tzu Chi Surabaya

28 Mei 2019

Minggu 19 Mei 2019, relawan Tzu Chi Surabaya kembali mengadakan Bazar Amal Kasih Tzu Chi di Gedung Notredame Adventure Park Wisata Bukit Mas Surabaya. Bazar kali ini dikuti oleh 58 peserta baik perusahaan besar maupun wirausahawan, dan juga para relawan. Dengan kesungguhan hati relawan tidak hanya terlibat sebagai panitia namun juga sebagai peserta bazar.

Penampilan Budaya Humanis Tzu Chi di Bazar Kue Bulan

Penampilan Budaya Humanis Tzu Chi di Bazar Kue Bulan

09 Oktober 2023

Bazar Kue Bulan Cinta Kasih Tzu Chi Batam diadakan selama 1 pekan sejak 22 hingga 28 September 2023. Selain menjajakan kue bulan, Bazar ini juga merupakan panggung untuk menampilkan keindahan Budaya Humanis Tzu Chi, yakni pertunjukkan shou yu (isyarat tangan).

Orang bijak dapat menempatkan dirinya sesuai dengan kondisi yang diperlukan.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -