Doa untuk Leluhur

Jurnalis : Dery Siswantoro (Tzu Chi Surabaya), Fotografer : Hari Tedjo (Tzu Chi Surabaya)

Relawan Yayasan Buddha Tzu Chi Surabaya mengadakan perayaan Bulan Tujuh Penuh Berkah pada Minggu, 14 Agustus 2016.

Minggu, 14 Agustus 2016 pada pukul 10.00 WIB, relawan Yayasan Buddha Tzu Chi Surabaya mengadakan perayaan Bulan Tujuh Penuh Berkah. Di mana pada bulan ini dianggap sebagai bulan ketidakberuntungan bagi sebagaian orang. Master Cheng Yen selalu berusaha untuk meluruskan  pandangan keliaru bagi mereka terhadap bulan tujuh. Dalam penanggalan Lunar (Imlek) bulan tujuh adalah bulan penuh berkah, karena pada bulan ini menjadi bulan bersukacita dan bulan berterima kasih kepada leluhur.

Dalam perayaan bulan tujuh ini sebagain besar orang melantunkan sutra-sutra dalam upacara ulambana untuk mendoakan para leluhur agar berbahagia dan terbebas dari alam menderita. Namun tidak sedikit orang yang masih memiliki pandangan bahwa untuk membantu leluhur terbebas dari penderitaan dengan cara membakar uang kertas ataupun memberikan persembahan makanan hewani. Sesungguhnya ini adalah pandangan keliru yang masih tertanam pada diri orang, karena hal ini tidaklah memberikan manfaat bagi leluhur yang hendak dibantu, justru sebaliknya akan menambah beban karma buruk bagi leluhur.

Bertempat di aula Lantai 4 Kantor Yayasan Buddha Tzu Chi Surabaya, seluruh relawan dan para tamu undangan melakukan doa bersama dengan hening dan khidmat.


Relawan juga membawakan isyarat tangan (Shou Yu) yang terdiri dari 8 orang relawan mementaskan Bab Pembuka Sutra Makna Tanpa Batas. 

Bertempat di aula Lantai 4 Kantor Yayasan Buddha Tzu Chi Surabaya, seluruh relawan dan para tamu undangan melakukan doa bersama dengan hening dan khidmat dalam acara bulan tujuh ini. Diawali dengan Gatha Pembuka Sutra, kemudian dilanjutkandengan pemutaran video ceramah Master Cheng Yen tentang, “Maudgalyayana Menolong Ibunya” dan Cerita dalam Sutra asal mula membakar uang kertas. Dalam video itu menceritakan kisah hidup yang mengispirasi dan memberikan pesan moral kepada seluruh tamu yang hadir. Tidak hanya itu, relawan juga membawakan isyarat tangan (Shou Yu) yang terdiri dari 8 orang relawan mementaskan Bab Pembuka Sutra Makna Tanpa Batas.

Jeffrey, S.C Hsiao selaku General Director dari Taipei Economic and Trade Office in Surabaya juga turut hadir dalam doa bersama ini. Ia mengaku senang mengikuti doa bersama ini, terlebih lagi dapat mengenal Tzu Chi.

Di penghujung kegiatan, tamu undangan dan relawan diajak untuk menuang celengan bambu Tzu Chi secara bersama-sama. Diharapkan doa bersama di bulan tujuh ini dapat memberikan karma baik bagi leluhur dan dapat melakukannya dengan cara yang benar. Wujud berbakti bukan dilakukan dengan cara tidak membakar uang kertas, namun bisa dengan cara bervegetaris demi menjaga kesehatan dan kelestarian bumi. 

Jeffrey, S.C Hsiao (kanan) selaku General Director dari Taipei Economic and Trade Office in Surabaya juga turut hadir dalam doa bersama ini.

 

Di penghujung kegiatan, tamu undangan dan relawan diajak untuk menuang celengan bambu Tzu Chi secara bersama-sama.


Artikel Terkait

Bulan Tujuh Penuh Berkah di Makassar

Bulan Tujuh Penuh Berkah di Makassar

20 September 2017

Tzu Chi Makassar memperingati bulan tujuh dengan menggelar upacara yang dihadiri para relawan dan  tamu undangan, Minggu 10 September 2017. Upacara berlangsung khidmat dengan ritual persembahan bunga dan buah, kemudian dilanjutkan dengan berdoa.

Melindungi Kehidupan dan Berkeyakinan Benar di Bulan Tujuh Penuh Berkah

Melindungi Kehidupan dan Berkeyakinan Benar di Bulan Tujuh Penuh Berkah

20 Agustus 2024

Tzu Chi Pekanbaru mengundang masyarakat yang terdiri dari donatur, teman dan keluarga relawan untuk Persamuhan Dharma dan memberikan persembahan makanan vegetaris.

Menghilangkan Takhayul, Membangkitkan Kebijaksanaan

Menghilangkan Takhayul, Membangkitkan Kebijaksanaan

21 Agustus 2014 Banyak orang menganggap bulan tujuh ini adalah bulan yang tidak baik, bulan hantu. Sedangkan di Tzu Chi bulan tujuh merupakan bulan yang penuh berkah dan bisa dikatakan sebagai bulan bakti, dimana setiap orang bisa memberikan rasa baktinya kepada para leluhur dengan berdoa bersama.
Kehidupan masa lampau seseorang tidak perlu dipermasalahkan, yang terpenting adalah bagaimana ia menjalankan kehidupannya saat ini.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -