Ladang Berkah Untuk Diri Sendiri

Jurnalis : Ruth P. Saragih (Tzu Chi Sinar Mas), Fotografer : Ruth P. Saragih, Cheppy Muhammad R. (Tzu Chi Sinar Mas)

Ladang Berkah Untuk Diri Sendiri

Relawan Tzu Chi memberikan bingkisan kepada setiap donor usai mengalirkan darah cinta kasihnya.

Rasa takut kerap menyelimuti diri saat hendak mendonorkan darah. Ini umum dan biasa terjadi bagi mereka yang baru pertama kali ikut dalam aksi donor darah. Tidak hanya bagi yang pertama kali, bagi yang rutin berdonor pun juga tak jarang diselimuti rasa mual dan pusing pascadonor.

Baik rasa takut maupun rasa pusing setelah donor seketika sirna apabila para donor tahu manfaat baik yang didapatkan dengan rutin mendonorkan darah. Itulah yang dirasakan oleh Budi Santoso, salah satu karyawan Sinar Mas yang ikut berpartisipasi dan menyumbangkan darahnya dalam kegiatan donor darah yang digelar oleh Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Cabang Sinar Mas pada hari Selasa (4/10) lalu.

“Ini pertama kali saya berdonor. Ya awalnya takut, takut begitu disuntik terus ternyata enggak pas di pembuluh darah. Cuma ternyata setelah dilalui, biasa aja. Bersyukur bisa membantu sesama lewat donor darah,” ungkapnya.

Ladang Berkah Untuk Diri Sendiri

Sebelum mendonorkan darah, setiap calon donor terlebih dulu memeriksakan tensi darah, hemoglobin (hb), dan lain-lain.

Ladang Berkah Untuk Diri Sendiri

Sebanyak 271 donor mengalirkan sekantung darahnya untuk membantu sesama yang membutuhkan.

Percayalah, rasa sakit, lelah, maupun takut yang dirasakan itu hanyalah perasaan sesaat. Sebab rasa itu segera tergantikan dengan segudang manfaat yang kita dapatkan setelah mendonorkan darah. Adapun manfaat tersebut diantaranya mengurangi resiko penyakit jantung dan kanker, meningkatkan produksi darah, membakar kalori, dan yang lebih penting adalah aksi donor darah yang kita lakukan merupakan bagian dari pemeriksaan kesehatan.

Darah yang kita sumbangkan akan diperiksa di laboratorium oleh Palang Merah Indonesia (PMI) untuk melihat apakah donor menderita suatu penyakit tertentu atau tidak. Apabila hasilnya negatif dari segala jenis penyakit, maka darah layak untuk disumbangkan kepada yang membutuhkan. Namun jika sebaliknya, maka donor akan segera diberitahu oleh pihak Palang Merah Indonesia. Kegiatan donor darah ini berhasil mengumpulkan 271 kantung darah.

Jadi tanpa kita sadari, niat baik yang kita lakukan untuk membantu sesama juga mendatangkan kebaikan yang sama untuk diri kita sendiri. Salah satu perenungan Master Cheng Yen juga menyebutkan, “Ladang berkah yang dikelola sendiri akan memanen berkah bagi diri sendiri”, segala kebaikan yang kita perbuat hari ini akan berbalik ke kita sendiri, cepat atau lambat.

Tidak hanya berdonor darah saja, namun dalam kegiatan kali ini juga dilakukan penuangan celengan bambu. Rupiah yang berhasil dikumpulkan dalam kegiatan ini nantinya juga akan disalurkan untuk membantu mereka yang kurang mampu.

Ladang Berkah Untuk Diri Sendiri

Selain kegiatan donor darah juga bersama-sama melakukan penuangan celengan bambu Tzu Chi.


Artikel Terkait

Tzu Chi Bandung Bersama POLTEKPAR Menggalang Donor Darah

Tzu Chi Bandung Bersama POLTEKPAR Menggalang Donor Darah

03 April 2023

Relawan Tzu Chi di Bandung mengadakan kegiatan donor yang bekerja sama dengan Politeknik Pariwisata NHI (National Hotel Institute). Kolaburasi ini dalam rangka Diesnatalis Poltelpar NHI ke - 61.

Ayo Tetap Donor Darah Semasa Pandemi

Ayo Tetap Donor Darah Semasa Pandemi

11 Mei 2021

Sabtu, 8 Mei 2021 sebanyak 39 relawan Tzu Chi komunitas He Qi Utara 2 bekerjasama dengan pengelola Mal Pluit Village dan PMI Propinsi DKI Jakarta menggelar kegiatan donor darah di lantai 1 Mal Pluit Village.

Dua Sukacita Dalam Donor Darah

Dua Sukacita Dalam Donor Darah

16 Februari 2023

Untuk kedua kalinya kegiatan donor darah dilakukan di Tzu Chi Hospital. Sebelumnya, relawan dari komunitas He Qi Utara 1 kerap melakukannya di Sekolah Permai, Pluit, Jakarta Utara.

Apa yang kita lakukan hari ini adalah sejarah untuk hari esok.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -