Sekantong Cinta Kasih di Bulan Ramadan

Jurnalis : Dea Paramita (Tzu Chi Pekanbaru), Fotografer : Asriani, Kho Kiho, Angeline (Tzu Chi Pekanbaru)
Muda-mudi Tzu Chi (Tzu Ching) Pekanbaru membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas di Kantor Tzu Chi Pekanbaru.

Bertepatan dengan Bulan Ramadan tahun 2023 ini, pada Minggu, 26 Maret 2023, Muda-Mudi Tzu Chi (Tzu Ching) Pekanbaru membagikan sebanyak 314 paket takjil (makanan berbuka puasa) kepada masyarakat di Kota Pekanbaru.

Dengan penuh semangat, sejak pukul satu siang, sebanyak 25 orang muda-mudi, dengan didampingi oleh sembilan orang relawan Tzu Chi Pekanbaru melakukan persiapan untuk berbagi. Para muda-mudi dibagi ke dalam dua tim, di mana salah satu tim memasak bihun, sementara tim lainnya mengemas kue-kue yang akan dibagikan ke dalam kotak.

Beragam proses memasak, mulai dari memotong dan membersihkan sayur, menggoreng telur, hingga menumis bihun dilakukan oleh salah satu tim muda-mudi sesuai arahan dari relawan konsumsi Tzu Chi Pekanbaru.

Kegiatan memasak juga dilakukan Tzu Ching bersama dengan relawan Tzu Chi.

Elfi Sj (tengah) sedang memetik sayur yang akan dimasak.

Tak ketinggalan, tim lainnya berbaris dengan rapi di depan meja, kemudian memasukkan satu per satu kue ke dalam kotak makan, sembari memastikan bahwa setiap paket berisi kue-kue secara merata dan sama isinya.

Usai mengemas kue-kue, Muda-mudi Tzu Chi ini pun mulai mengemas bihun yang sudah dimasak ke dalam kotak, kemudian memasukkannya ke dalam tas yang sudah disediakan, agar masyarakat yang menerima takjil dapat membawanya dengan mudah.

“Kegiatan hari ini menyenangkan, karena saya bisa membantu orang lain dan bisa mendapat banyak teman baru. Apalagi, masyarakat yang diberikan takjil juga turut merasa senang. Saya berharap, apa yang kami berikan bisa memberi manfaat bagi mereka,” ujar Elfi, salah satu muda-mudi yang turut membagi takjil.

Dea sj (kiri) bersama Muda-Mudi sedang mengemas bihun. Semua dikerjakan secara bersama-sama dengan penuh sukacita.

Usai memastikan bahwa seluruh paket takjil telah selesai dikemas, para Tzu Ching kemudian dibagi ke dalam tiga tim. Pembagian takjil kali ini dilaksanakan secara drive thru di depan Kantor Tzu Chi Pekanbaru.

Para masyarakat, dengan penuh sukacita berdatangan dan mengambil paket takjil yang telah disediakan. Hari itu, sebanyak 270 paket takjil dibagikan kepada masyarakat yang lewat di sekitar Kantor Tzu Chi Pekanbaru.

“Kegiatan kali ini kita laksanakan sebagai bentuk cinta kasih kita kepada masyarakat Kota Pekanbaru yang tengah menjalankan ibadah puasa. Untuk acara pembagian takjil ini, Muda-Mudi Tzu Chi Pekanbaru tidak sendirian. Kami juga bekerja sama dengan muda-mudi Tzu Chi dari Bandung, Medan, Batam, Singkawang, dan Makassar untuk berbagi serentak di satu hari kepada teman-teman dan saudara-saudara kita yang sedang berpuasa,” ujar Dea , Ketua Tzu Ching Pekanbaru.

Dengan sopan, muda-mudi membagikan takjil dan berterima kasih kepada warga yang menerima takjil.

Kegiatan hari ini merupakan bagian dari kegiatan bertajuk Berbagi Bersama Tzu Ching Indonesia, di mana muda-mudi dan Tzu Ching beberapa wilayah secara serentak membagikan takjil, memperluas jangkauan cinta kasih Tzu Chi dan Tzu Ching Indonesia.

Usai membagikan paket takjil, para Tzu Ching kemudian berbaris untuk menyalurkan 40 paket takjil kepada 15 orang polisi yang berjaga dan 25 orang warga binaan (tahanan) di Polsek Sukajadi, Kota Pekanbaru. Pembagian ini dilakukan sebagai bentuk cinta kasih universal.

“Saya merasa sangat senang dan bersyukur karena mendapat takjil hari ini. Apalagi sebagai (pengemudi) ojek online, kadang saat jam buka puasa, saya masih berada di jalanan dan belum bisa berbuka. Saya merasa kegiatan ini sangat bagus, karena penuh dengan toleransi dan membantu orang-orang yang membutuhkan,” ujar Muhammad Maulana, salah satu warga yang turut mendapat paket takjil.


Bagi Muhammad Maulana paket takjil sangat berarti karena bisa untuk berbuka puasa. Sebagai pengemudi ojek online ia terkadang masih di perjalanan di waktu berbuka tiba.

Tidak lupa, para Tzu Ching juga turut memberikan empat paket takjil kepada empat orang anggota Tzu Ching yang ikut menjalankan ibadah puasa, sebagai bentuk cinta kasih dan pemberian semangat kepada mereka.

Dengan penuh cinta kasih dan toleransi, generasi muda Tzu Chi ini mampu memupuk berkah dan berbagi kepada masyarakat Kota Pekanbaru, membawa semangat pemuda-pemudi calon penerus Tzu Chi.

Editor: Hadi Pranoto

Artikel Terkait

Pembagian Nasi Paket untuk Berbuka Puasa

Pembagian Nasi Paket untuk Berbuka Puasa

05 Mei 2021

Relawan Muda-Mudi Tzu Chi (Tzu Ching) Jakarta dan Tangerang membagikan 640 nasi kotak melalui Gerakan Etalase Nasi Gratis yang berlokasi di area Jakarta Selatan dan BSD Tangerang (02/04/2021).

Bertoleransi dan Menjalin Cinta Kasih dengan Membagikan Takjil

Bertoleransi dan Menjalin Cinta Kasih dengan Membagikan Takjil

28 April 2022

Para relawan Tzu Chi di komunitas Xie Li PGC membagikan Takjil (makanan pembuka puasa) untuk warga di sekitar Cipinang Besar Utara. Kegiatan ini berlangsung sejak 11-19 April 2022.

Wujud Cinta Kasih, Muda-mudi Tzu Chi Pekanbaru Berbagi Takjil

Wujud Cinta Kasih, Muda-mudi Tzu Chi Pekanbaru Berbagi Takjil

02 April 2024

Muda-Mudi Tzu Chi Pekanbaru membagikan takjil sebagai bentuk cinta kasih mereka kepada saudara-saudari muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa.

Menggunakan kekerasan hanya akan membesarkan masalah. Hati yang tenang dan sikap yang ramah baru benar-benar dapat menyelesaikan masalah.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -