Setetes darah untuk 1000 kehidupan

Jurnalis : Pipi (Tzu Chi Padang), Fotografer : Pipi, Monica (Tzu Chi Padang)

Pono 61 tahun dengan semangat berpartisipasi untuk mendonorkan darahnya yang sudah ke- 40 kali. Ada 354 orang yang mendaftar sebagai pendonor namun setelah melalui pemeriksaan kondisi kesehatan pendonor yang dapat mendonorkan darahnya ada 302 orang.

Minggu, 02 Nov 2025 Yayasan Buddha Tzu Chi Kantor Perwakilan Padang kembali mengadakan Bakti kesehatan donor darah. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang diadakan setiap tiga bulan sekali yang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia. Untuk peserta donor sendiri bukan hanya dari para relawan tapi juga terbuka untuk masyarakat umum.

Vera salah satu relawa Tzu Chi  memberikan gagasan untuk pendonor agar mengajak  satu orang atau lebih untuk menjadi pendonor. Bagi yang bisa mengajak teman atau keluarga jadi pendonor diberikan kupon undian dan ada hadiah menarik. Kegiatan ini merupakan kepedulian Yayasan Tzu Chi untuk sesama.

Kantong-kantong darah ini sangat dibutuhkan di setiap Rumah Sakit yang selalu membutuhkan darah untuk pasien dengan kondisi kritis. Selain itu donor darah juga memberikan banyak manfaat bagi pendonor selain untuk kesehatan juga dapat memantau kesehatan karena pendonor akan melewati pemeriksaan awal seperti skrining kesehatan, seperti tekanan darah, golongan darah, dan kadar hemoglobin (Hb).

Suasana kantor Tzu Chi Padang ramai dengan tingginya partisipasi para pendonor sehingga memenuhi ruangan tempat donor. Kegiatan ini berkat kerjasama yang baik antara relawan Yayasan Tzu Chi Padang, PMI Kota Padang, tim medis, dan pendonor dalam berbuat kebaikan.

Pukul 07.00 WIB para peserta sudah mulai berdatangan dan mendaftar ulang untuk mengisi form kondisi kesehatan masing-masing. Ada 354 orang yang mendaftar sebagai pendonor namun setelah melalui pemeriksaan kondisi kesehatan pendonor yang dapat mendonorkan darahnya ada 302 Orang.

Kegiatan ini di mulai dari  pukul 07.00 Wib – 14.00 wib pendonor yang datang dapat mengisi daftar hadir serta mengisi formulir donor darah ,bagi pendonor yang belum sempat sarapan di rumah maka Relawan sudah menyiapkan makanan yang di masak langsung oleh para Relawan. Ada 354 orang yang mendaftar sebagai pendonor namun setelah melalui pemeriksaan kondisi kesehatan pendonor yang dapat mendonorkan darahnya ada 302 Orang.

Salah satunya Bapak.Pono (61) yang selalu rutin datang ke Yayasan Buddha Tzu Chi untuk mendonorkan darahnya. ‘’ Saya pertama kali donor pada umur 18 tahun di Rumah sakit M.Jamil Padang ,tujuan saya awalnya Cuma satu untuk berbuat kebaikan dengan mendonorkan darah,” ungkap Pono.  Saya berharap bisa membantu orang banyak meskipun saya tidak kenal mereka, untuk berbuat baik tidak harus memberi dengan uang,” ucap Pono.

Relawan Tzu Chi menyiapkan paket ucapan terima kasih untuk pendonor. Ucapan terima kasih ini bentuk apresiasi Yayasan Tzu Chi kepada warga dengan memberikan paket berupa beras 5 kg dan paket dari PMI.

Pono dengan semangat dan senyum bahagia menerima paket beras dan paket dari PMI sebagai ungkapan terima kasih telah mendonorkan darahnya.

Pono sudah rutin mendonorkan darahnya dan Pono sangat bersyukur setiap tiba saatnya waktu berdonor kondisi badannya dalam keadaan sehat. Dan hari ini sudah yang ke-40 kali Pak Pono mendonorkan darahnya dan keluarganya sangat mendukung. “Saya senang berdonor di Tzu Chi ini karena sudah kenal banyak dengan Relawannya ramah-ramah dan makanan dan minumanya banyak dan bermacam macam juga kita bebas makan apa saja, terima kasih untuk Yayasan Tzu Chi,”ujar Pono dengan tersenyum.

Di akhir kegiatan donor darah ini ada 26 kupon undian, namun yang beruntung mendapatkan apresiasi ada 11 orang. Hadiah utamanya yang beruntung mendapatkan adalah Ibu Imel yang datang membawa 1 orang temanya dan mendapatkan 1 buah dispenser. Imel bertekad untuk 3 bulan kedepan akan membawa banyak teman-temanya untuk ikut donor darah di Tzu Chi.

Editor: Anand Yahya

Artikel Terkait

Setetes Darah Cinta Kasih

Setetes Darah Cinta Kasih

01 Maret 2016
Minggu, 21 Februari 2016, Tzu Chi Medan mengadakan kegiatan donor darah di Binjai Super Mal, Kota Binjai yang bekerjasama dengan Unit Transfusi Darah Rumah Sakit Haji Adam Malik Medan.Banyak calon donor yang antusias dalam kegiatan ini. Mereka berasal dari berbagai kalangan masyarakat dan daerah yang datang karena adanya informasi (spanduk) yang terpasang di beberapa tempat dan info dari DAAI TV.
Tzu Chi Padang : Donor Darah ke-14

Tzu Chi Padang : Donor Darah ke-14

21 Juli 2016
Yayasan Buddha Tzu Chi Kantor Perwakilan Padang bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) melakukan kegiatan donor darah yang ke-14 pada tanggal 17 Juli 2016.
Wujud Cinta Kasih Kepada Sesama Lewat Donor Darah

Wujud Cinta Kasih Kepada Sesama Lewat Donor Darah

13 Februari 2023

Bertempat di Season City, Relawan Tzu Chi komunitas He Qi Pusat (Xie Li Jembatan Lima) pada Minggu, 05 Februari 2023 kembali mengadakan donor darah untuk menambah stok darah PMI di Unit Transfusi Darah Rumah Sakit (UTDRS) RSUP Fatmawati.

Bila sewaktu menyumbangkan tenaga kita memperoleh kegembiraan, inilah yang disebut "rela memberi dengan sukacita".
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -