Survei dan Mediasi Rencana Aktivasi Sekolah di Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako

Jurnalis : Arimami Suryo A., Fotografer : Arimami Suryo A.

Gedung sekolah di Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako yang dipergunakan untuk fasilitas pendidikan bagi warga korban bencana.

Relawan Tzu Chi Jakarta menindaklanjuti rencana pengelolaan dan aktivasi fasilitas sekolah di Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako yang telah selesai dibangun dengan melakukan survei dan berdiskusi dengan warga perumahan pada Kamis, 25 November 2021.

Kegiatan dimulai dengan mengunjungi gedung sekolah yang telah selesai dibangun dan fasilitasnya, sekaligus melakukan survei sekolah-sekolah tingkat TK, SD, SMP, dan SMA/SMK yang lokasinya radius 5 km dari Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako.

"Sekolah yang kita buat ini intinya untuk memfasilitasi warga. Jadi kita survei dahulu seberapa jauh mereka sekolah di sekitar perumahan kalau nantinya tidak bersekolah di sini," ungkap Direktur Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi Cengkareng, Freddy Ong yang ikut melakukan survei.

Relawan Tzu Chi Jakarta dan Tzu Chi Makassar mengunjungi gedung sekolah di Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako.

Kegiatan dilanjutkan dengan mediasi bersama pengurus RT, RW, dan pihak kelurahan yang bertempat di Gedung Serbaguna Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako terkait fasilitas sekolah.

"Kita berusaha agar sekolah ini tepat sasaran. Kita utamakan bagi warga korban bencana. Harapannya semoga sekolah ini nantinya bisa memfasilitasi warga di perumahan ini dan tidak menutup kemungkinan untuk warga luar. Dan tentu saja tidak menghilangkan budaya humanis dan budi pekerti," kata Freddy Ong.

Direktur Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi Cengkareng, Freddy Ong didampingi relawan Tzu Chi Makassar melakukan survei ke beberapa sekolah di sekitar Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako.

Salah satu pengurus warga, Farid (54) yang adalah Ketua RW 17 Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako mendukung upaya Tzu Chi untuk pengadaan fasilitas pendidikan. Ia melihat bahwa kondisi anak-anak usia sekolah di Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako banyak yang kembali bersekolah di wilayah asalnya yang jaraknya jauh dari Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako.

“Kondisi anak-anak yang bersekolah ya banyak yang kembali ke wilayah asalnya. Jadi para orang tua terkadang tidak ada di rumah selama beberapa hari atau bahkan seminggu untuk urusan sekolah anak,” jelas farid.        
   

Diskusi bersama pengurus RT dan RW Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako yang membahas tentang dinamika kehidupan di huntap dan salah satunya adalah rencana penggunaan fasilitas pendidikan.

Dengan melihat fasilitas gedung sekolah yang ada di Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako, Farid pun berharap jika sekolah sudah berjalan maka warga tidak perlu bolak-balik untuk menyekolahkan anaknya ke daerah asal.

“Jika ada sekolah, itu sangat-sangat membantu. Jadi jangan hanya karena sekolah warga harus bolak-balik untuk menyekolahkan anaknya di wilayah asalnya. Nantinya malah tinggal kembali di daerah sana. Kami berharap pemerintah dan Tzu Chi bisa mempercepat pengadaan fasilitas pendidikan di sini,” harap Farid.

Farid (kanan), Ketua RW 17 Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako sangat mendukung dengan rencana pembukaan sekolah bagi warga korban bencana.

Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi Palu ini merupakan satu dari beberapa fasilitas di Perumahan Cinta Kasih Tzu Chi Tadulako, yang merupakan sumbangsih Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia bekerja sama dengan TNI, Eka Tjipta Foundation, Indofood dan lainnya untuk warga korban gempa, likuefaksi, dan tsunami di Sulawesi Tengah yang terjadi pada 28 September 2018 lalu.

Editor: Metta Wulandari

Artikel Terkait

Gempa Palu: Semangat Tak Boleh Terkubur Bersama Gempa

Gempa Palu: Semangat Tak Boleh Terkubur Bersama Gempa

02 November 2018

“Nah… di sana, di dekat rumah walet itu,” kata Sofian menunjuk satu-satunya bangunan yang ia ingat dan masih tersisa. “Dulu rumah saya ada di samping rumah walet itu. Tapi sudah tak ada itu sisanya,” ucapnya ringan dengan wajah tersenyum. Rumah Sofian dulu ada di Perumnas Balaroa yang terdampak likuifaksi, yang kata warga Palu, tanah di perumahan itu sudah lebur seperti diblender. Namun berbeda dengan semangat Sofian yang tetap kuat dan tak goyah.

Tzu Chi Bentuk Tim Relawan untuk Verifikasi Calon Penerima Rumah di Palu

Tzu Chi Bentuk Tim Relawan untuk Verifikasi Calon Penerima Rumah di Palu

12 Agustus 2019

Akhir pekan lalu, Sabtu 11 Agustus 2019, satu persatu relawan Tzu Chi memadati Lobby Gedung DAAI TV untuk mengikuti training verifikasi warga calon penerima rumah bantuan Tzu Chi di Palu Sulawesi Tengah. Menurut Yuli Natalia, Ketua He Qi Utara 1, kemauan relawan untuk membantu warga Palu sangat tinggi.

Donasi Karyawan BSA Logistics untuk Korban Gempa Palu

Donasi Karyawan BSA Logistics untuk Korban Gempa Palu

26 Oktober 2018

Para karyawan BSA Logistics, anggota grup Sinar Mas menyerahkan donasi bantuan bagi warga korban gempa Palu langsung ke Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia, Jumat, 26 Oktober 2018.

Tanamkan rasa syukur pada anak-anak sejak kecil, setelah dewasa ia akan tahu bersumbangsih bagi masyarakat.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -