Memupuk Kepedulian Terhadap Lingkungan Sejak Dini

Jumat, 07 Maret 2025, Depo pelestarian lingkungan Cengkareng mendapat kunjungan dari 46 orang murid K3 (TK Besar) dari Hope Academy (Sekolah Pelita Harapan). Sedari dini mereka diajarkan untuk peduli Bumi dan bisa melakukan pelestarian lingkungan. Relawan memberikan penjelasan terlebih dahulu lalu dilanjuti dengan praktek ke depo untuk memilah botol dan kertas.

Beramal bukanlah hak khusus orang kaya, melainkan wujud kasih sayang semua orang yang penuh ketulusan.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -