Dari Xiao Ai Menjadi Da Ai
Jurnalis : Juliana Santy, Fotografer : Juliana Santy
|
| |
Acara yang berlangsung di Kantor Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia ini cukup membakar semangat dan spirit dari para staf DAAI TV dan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia. Sharing yang disampaikan oleh Andrie Wongso bertema “If better is possible, good is not enough” (Jika lebih baik memungkinkan maka baik saja tidak cukup). Ia juga bercerita tentang kehidupannya sejak masa kecil hingga saat ini. Andrie Wongso lahir dari keluarga yang tidak mampu dan hanya menempuh pendidikan hingga tingkat Sekolah Dasar (SD)— tidak tamat. Tetapi dengan tekad yang kuat dan keinginan untuk terus belajar membuat dirinya kini menjadi seorang motivator yang dikenal oleh hampir seluruh penduduk Indonesia. Dalam sharingnya, Andrie menjelaskan bahwa kehidupan di depan tidak ada yang pasti. Selalu berubah. kehidupan ini terkait dengan hukum sebab akibat. “Tidak ada kebetulan dan keberuntungan yang murni, selalu ada faktor-faktor yang mendahului dan memenuhi syarat hingga melahirkan kondisi yang biasa kita sebut sebagai kebetulan dan keberuntungan. Kedua hal itu adalah akibat dari sebab yang dibuat,” tegas Andrie. Ia pun menambahkan bahwa siapapun kita, harus mensyukuri keadaan kita sekarang dan melangkah ke depan dengan arah yang jelas. ”Apapun tujuan kita semua pasti bisa karena sukses bukan keberuntungan dan kebetulan, sukses itu berproses. Sukses adalah akibat dari sebab-sebab yang kita buat,” terang Andrie.
Keterangan :
Menurut Andrie Tzu Chi bisa berkembang hingga ke berbagai negara di dunia saat ini karena adanya spirit yang dibawa oleh Master Cheng Yen. “Master Cheng Yen sudah membuat Tzu Chi ada di 52 negara, di balik itu ada apa? Ada Jing Sen (semangat/penjiwaan) dan Da Ai (cinta kasih universal). Tidak mudah manusia membina spirit seperti itu. Manusia tanpa Jing Sen, tidak bisa,” ujar anak kedua dari tiga bersaudara ini. “Master Cheng Yen punya optimisme yang mendasari gelombang kekuatan Da Ai. Ini kerjaan raksasa, kerjaan hati yang sangat besar. Maka untuk langkah ke depan, harus berani, gedein hati, gedein jiwa dan aktif bersama. Jadi mari kita bersama-sama bangkit, kompak dengan Jing Sen dan spirit Da Ai. Tidak usah takut halangan. Kita bayangkan sebelum terjadi di 52 negara, Tzu Chi hanya ada di Taiwan. Sebelum di Taiwan menyebar? Hanya di Hualien. Sebelum di Hualien? Berasal dari Master Cheng Yen. Kenapa bisa menyebar? Karena Xiao Ai (cinta kecil) membangkit dan lama-lama menjadi besar dan tersebar,” ucapnya. Andrie mengatakan apa yang dikerjakan Master Cheng Yen tidak gampang. Bergabung dalam kegiatan sosial adalah hal yang luar biasa, apapun yang terjadi saat bekerja di sini kita jangan gampang mengeluh, justru kita harus senantiasa penuh syukur. Hanya orang yang bisa Gan En (bersyukur) baru bisa dikatakan orang yang kaya. Bagi Andrie hidup adalah proses belajar dan berjuang tanpa batas “Hidup adalah belajar dan berjuang. Ayo jalankan terus. Hidup kita tidak sendiri, hidup ada orang lain. Hidup terkait dengan orang lain. maka itu saya cocok sekali dan mendukung sekali dengan Buddha Tzu Chi karena Da Ai (cinta yang besar) adalah mengurusi orang lain,” jelasnya dengan penuh semangat. |
Artikel Terkait

Portal Menjadi Relawan Tzu Chi
07 November 2022Tzu Chi Batam kembali mengadakan Sosialisasi Relawan Baru yang terakhir di tahun 2022. Tujuan sosialisasi ini untuk mengajak lebih banyak orang turut menebarkan cinta kasih dan peduli kepada sesama. Sosialisasi ini diikuti oleh 29 calon relawan baru.

Pagi yang Mengukir Cerita Indah
29 Juni 2009 Selintas, hari ini, 8 Juni 2009, masih saja menyerupai terangnya hari kemarin, namun sedikit kecupan sinar matahari mampu membawa tuturan dan belaian cinta kasih universal membahana ke Panti Wreda Karitas Cimahi. Tepat pukul 08.00 pagi, 17 relawan Tzu Chi Bandung melaju ke panti yang dihuni 35 oma dan 9 opa itu.Kunjungan Relawan Tzu Chi Mozambik ke Tzu Chi Center Jakarta
11 Februari 2019Relawan Tzu Chi Mozambik, Denise Tsai dan Dino Foi melihat dari dekat bagaimana proses belajar mengajar, fasilitas, serta sistem di Sekolah Tzu Chi Indonesia. Kunjungan pada Senin 11 Februari 2019 ini merupakan rangkaian kegiatan mereka selama di Indonesia.