Juara 3 (Foto): Beras Cinta Kasih
Jurnalis : Joliana (He Qi Barat), Fotografer : James Yip (He Qi Barat)Kewelasasihan harus diterapkan dalam tindakan nyata dengan bersumbangsih terhadap masyarakat banyak, demikian yang selalu dipesankan oleh Master Cheng Yen. Tindakan nyata ini diwujudkan dengan berkumpulnya sebanyak 75 insan Tzu Chi He Qi Barat di lapangan Sekolah Cinta Kasih Tzu Chi pada tanggal 6 September 2014 jam 06.30 WIB. Hari itu, relawan Tzu Chi dengan PIC Leo Kusno mengadakan kegiatan pembagian kupon beras cinta kasih di wilayah RT 01-13 / RW 03 Kelurahan Kamal, Kali Deres, Jakarta Barat.
SIMPATI. Kondisi rumah Mak Ijah yang sangat memprihatinkan menggugah para relawan sehingga tim memutuskan untuk memberikan bantuan beras pada nenek ini.
TERIMA KASIH. Mak Ijah sangat senang dan berterima kasih pada relawan karena bisa mendapat bantuan beras dari Tzu Chi.
KUPON. Relawan membagikan kupon beras cinta kasih kepada warga Kamal pada tanggal 6 September 2014. Kupon ini akan ditukarkan dengan 20 kg beras cinta kasih pada hari pembagian beras.

SEMANGAT. Tak hanya warga, relawan pun ikut bersuka cita dapat memberi bantuan dan perhatian. Hal ini menambah semangat semua relawan dalam pembagian kupon beras cinta kasih pada warga Kamal.
Artikel Terkait
Membangun Harapan di SDN 02 Marau
28 Maret 2025Proses renovasi yang telah berjalan sejak 6 Maret 2025 itu mengubah penampakan sekolah jadi lebih baik. Ruang belajar sudah dapat digunakan dan warna baru sekolah juga membawa semangat baru bagi siswa dan guru.
Meneguhkan Hati Agar Niat Awal Tidak Tergoyahkan
06 Desember 2017Pelatihan Relawan Abu Putih ke-2 di tahun 2017 yang diadakan Tzu Chi Medan diikuti oleh 112 peserta. Pelatihan kali ini terasa istimewa dengan hadirnya Ketua Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia yang merupakan bibit pertama Tzu Chi di Indonesia.
Cinta Kasih Terus Berlanjut Lewat Celengan Bambu
07 Juli 2022Tzu Chi Tanjung Balai Karimun kembali mengumpulkan koin cinta kasih di Jl. Enam Saudara dan Jl. Taman Puri, Tanjung Balai Karimun pada Minggu, 26 Juni 2022. Sebanyak 22 relawan ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini.







Sitemap