Memanfaatkan Waktu Untuk Bersumbangsih

Jurnalis : Purwanto (Tzu Chi Tanjung Balai Karimun), Fotografer : Mie Li (Tzu Chi Tanjung Balai Karimun)
 
 

foto
Diakhir kegiatan donor darah, relawan Tanjung Balai Karimun memberikan bingkisan makanan dan kue kepada para petugas PMI .

Setiap 3 bulan sekali, Tzu Chi Tanjung Balai Karimun mengadakan  kegiatan donor darah untuk menumbuhkan sikap kerelaan kepada sesama. Pada pukul 09.15 WIB, Anggota PMI yang berjumlah 5 orang datang ke Kantor Tzu Chi Tanjung Balai Karimun tempat berlangsungnya kegiatan donor darah. Wajah sumringah penuh sukacita menemani mereka pagi itu. Tentunya dengan harapan semoga banyak orang yang bersedia mendonorkan darahnya untuk orang lain. Demikian juga para pendonor, dengan langkah mantap dan keceriaan mulai berdatangan.

Insan Tzu Chi yang hadir berjumlah 8 relawan biru putih, 9 relawan abu putih, 11 Tzu Shao, 1 Tzu Ching, dan 2 relawan rompi.

Kegiatan donor darah diadakan pada Minggu 21 Juli 2013. Kali ini, kegiatan donor darah bertepatan dengan bulan Ramadhan. Meskipun banyak dari pendonor yang menjalankan puasa, namun PMI berhasil mengumpulkan sebanyak 40 kantong darah dari para dermawan. Pada dasarnya terdapat 44 orang yang datang dengan niat tulus untuk mendonorkan darahnya, tetapi terdapat 4 orang dari mereka tidak bisa  mendonorkan darah lantaran HB rendah, berat badan tidak cukup serta mengalami tekanan darah tinggi.

Walaupun keempat orang tersebut tidak bisa mendonorkan darah, mereka tidak merasa sangat kecewa. Hal ini dikarenakan relawan Tzu Chi mendekati keempat orang ini sembari memberikan arahan dan bimbingan sambil beramah tamah. Ini dilakukan supaya mereka termotivasi untuk bisa menjaga kondisi badan dengan baik agar kelak bisa mengalirkan setetes darahnya untuk orang lain. Banyak dari kita mempunyai keinginan berbuat baik, namun belum tentu kita mendapatkan kesempatan tersebut. Seperti yang dialami keempat calon pendonor yang belum memiliki jalinan jodoh baik untuk turut bersumbangsih mengalirkan cinta kasihnya kepada sesama.

foto   foto

Keterangan :

  • Minggu 21 Juli 2013, Tzu Chi Tanjung Balai Karimun mengadakan kegiatan donor darah dan berhasilmengumpulkan sebanyak 40 kantong darah dari para dermawan (kiri).
  • Dengan niat tulus, pendonor mengalirkan tetesan darahnya untuk membantu sesama yang membutuhkan (kanan).

Niat Tulus Mengalirkan Cinta Kasih
Salah satu pendonor yang telah berhasil mengalirkan sekantong darahnya, Edi namanya. Ia bekerja di sebuah PT yang terdapat di Tanjung Balai Karimun. Mulai dari pagi sampai dengan sore ia bekerja untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Pada kesempatan ini, dengan niat tulus ia sengaja meluangkan waktu bersama istri untuk melakukan donor darah disela-sela waktu istirahat jam kerjanya. Bukan hanya itu, ia juga mengajak putrinya yang masih kelas 5 SD datang ke lokasi donor darah. “Saya mengajak anak saya agar nantinya menjadi orang mempunyai jiwa sosial yang tinggi,” tutur Edi. Baginya, selama menjadi pendonor memperoleh dua manfaat. Selain badan menjadi lebih sehat, ia mengaku mendapatkan kesempatan untuk membantu dan menolong orang lain yang membutuhkan. Edi mengatakan bahwa jika memiliki niat untuk mendonorkan darahnya, maka jangan pernah merasa takut dengan jarum suntiknya.

Edi merupakan salah satu Bodhisatwa dunia penuh welas asih. Disela kesibukan pekerjaannya, ia bisa meluangkan waktu untuk membantu dan melakukan kebajikan. “Kalau ada niat tentunya waktu bukan menjadi permasalahan yang besar untuk berbuat baik,” tegas Edi. Kita tentu perlu mencontoh semangat bersumbangsih dari Edi. Diakhir kegiatan donor darah, relawan Tanjung Balai Karimun memberikan bingkisan makanan dan kue kepada para petugas PMI untuk dijadikan santapan buka puasa. Bingkisan tersebut merupakan ungkapan terima kasih atas kerjasama yang terjalin dengan baik. Diharapkan dengan sikap tersebut menumbuhkan sikap saling membantu dan bekerjasama.

  
 

Artikel Terkait

Menyumbang Darah, Menyelamatkan Sesama

Menyumbang Darah, Menyelamatkan Sesama

15 Juni 2012 Seperti ibu Eva, terdapat banyak sekali pendonor lainnya yang karena kebetulan melihat ada kegiatan donor darah saat berjalan-jalan di mall pun ikut serta dalam kegiatan ini.
Mengenal Para Pemain My Dream yang Istimewa

Mengenal Para Pemain My Dream yang Istimewa

23 Juli 2019
Setiap penonton pasti terpukau dengan penampilan China Disabled People’s Art Troupe (CDPPAT) yang membawakan sajian luar biasa pada DAAI Night akhir pekan lalu (20-21/7/19). Tentu itu semua bukanlah capaian yang mudah. Tantangan dan halangan bisa jadi sudah bagaikan sahabat untuk mereka. Kuncinya adalah lebih banyak bersyukur dan tidak mudah menyerah.
Mari Mengenal Budaya Oriental

Mari Mengenal Budaya Oriental

22 Mei 2013 Dengan diselenggarakan Perlombaan Chinese-Bridge & Festival Budaya Oriental ini, diharapkan masyarakat dapat mengenal lebih baik akan budaya Oriental, serta menjaga kelestariannya dan mendorong perkembangan mutu pendidikan.
Umur kita akan terus berkurang, sedangkan jiwa kebijaksanaan kita justru akan terus bertambah seiring perjalanan waktu.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -