Menyambut Waisak dengan Berdonor Darah
Jurnalis : Susilawati (He Qi Pusat), Fotografer : Agus Rijanto, Susilawati (He Qi Pusat)
Menyambut Hari Raya Waisak, relawan Tzu Chi dari komunitas Xie Li Pusat Grosir Cililtan (PGC) mengadakan kegiatan donor darah pada Sabtu, 14 Mei 2022 di Aula Wihara Silaparamita, Cipinang Jaya, Jakarta Timur.

Sehari sebelumnya, relawan Tzu Chi mempersiapkan berbagai keperluan donor (alat dan tempat) agar kegiatan berlangsung baik dan lancar.

Relawan Tzu Chi dengan ramah melayani para donor yang akan mendaftar. Ada 53 orang mendaftar, dan yang berhasil mendonorkan darah sebanyak 48 orang.

Meily, koordinator kegiatan donor darah ini juga turut mendonorkan darahnya.

Kiren sudah 16 kali mendonorkan darah, dan ia merasa bahagia bisa bersumbangsih kepada sesama melalui donor darah.

Sebanyak 25 relawan Tzu Chi berpartisipasi dalam kegiatan ini, mulai dari pendaftaran hingga mendampingi para donor.
Artikel Terkait

Donor Darah di Kelenteng Wie Leng Keng Palembang
24 Mei 2024Relawan Tzu Chi Komunitas Xie Li Radial dan PMI Palembang mengadakan kegiatan donor darah di Kelenteng Wie Leng Keng Palembang pada Minggu, 12 Mei 2024. Sebanyak 94 kantong darah terkumpul dari para donor.

Donor Darah di Bulan Suci
25 Agustus 2009 Memasuki bulan suci Ramadan, Palang Merah Indonesia (PMI) menghadapi persoalan pelik, kekurangan persediaan darah. Padahal, jumlah pasien yang membutuhkan darah sama sekali tidak berkurang.Aksi Donor Darah Tzu Chi di Hari Juang Kartika
09 Desember 2016Banyak cara untuk menolong orang lain, salah satunya dengan berdonor darah. Seperti bakti sosial donor darah yang digelar Tzu Chi Bandung bekerja sama dengan banyak pihak pada 6 Desember 2016. Kegiatan ini digelar juga dalam rangka Hari Juang Kartika atau ulang tahun TNI Angkatan Darat.