Ceramah Master

Ceramah Master Cheng Yen: Menyelamatkan Dunia dengan Cinta Kasih dan Welas Asih

17 November 2020
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 10 November 2020 Setiap orang memiliki keyakinan dan bersedia bersumbangsih. Saya sangat bersyukur atas dukungan semua orang. Insan Tzu Chi juga selalu mendedikasikan diri demi dunia dan masyarakat. 

Ceramah Master Cheng Yen: Bersumbangsih Mendatangkan Pahala bagi Diri Sendiri

16 November 2020
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 09 November 2020 Mengenai sumbangsih para insan Tzu Chi, entah apa yang harus saya katakan. Namun, saya tetap harus memberi tahu kalian bahwa apa yang ditabur, itulah yang dituai. Banyaknya hasil yang diperoleh bergantung pada besarnya sumbangsih kita. Mari kita mengimbau orang-orang untuk menciptakan berkah lewat mulut dan tangan masing-masing. 

Ceramah Master Cheng Yen: Jejak Cinta Kasih di Jalan Bodhisatwa

13 November 2020
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 08 November 2020 Kini Tzu Chi telah tersebar di 60-an negara dan wilayah sehingga saat ada yang membutuhkan, relawan di sekitarnya dapat memberikan bantuan. Dengan adanya Tzu Chi, tercipta banyak kesempatan untuk menolong sesama. 

Ceramah Master Cheng Yen: Teguh Menanamkan Kebajikan dalam Ladang Batin

13 November 2020
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 07 November 2020 Jika kita dapat menjaga pemikiran kita untuk selalu bersih dan memilih untuk berjalan di arah yang bajik, inilah yang disebut menggarap ladang batin. Benih-benih kebajikan akan tertanam di ladang ini. 

Ceramah Master Cheng Yen: Bervegetaris Membawa Rasa Sukacita dalam Dharma

13 November 2020
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 06 November 2020 Saya berharap rekan-rekan semua dapat mencoba untuk mulai bervegetaris. Jangan buat diri kita harus menambah utang setiap kali makan. Artinya, jika kita mengonsumsi hewan sekian banyak dalam kehidupan ini, di kehidupan mendatang kita harus membayar utang. Makanan vegetaris saat ini sudah sangat baik. Jadi, tidak ada salahnya mencoba. 

Ceramah Master Cheng Yen: Teguh Menapaki Jalan Bodhisatwa

13 November 2020
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 05 November 2020 Kehidupan kita harus memiliki makna yang mendalam. Jangan biarkan kehidupan kita tidak bermakna. Kita harus memperdalam makna kehidupan kita. 

Ceramah Master Cheng Yen: Bodhisatwa Membawa manfaat Bagi Semua Makhluk

12 November 2020
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 04 November 2020 Pada masa pandemi COVID-19 ini, Tzu Chi telah menyalurkan bantuan di 80-an negara dan wilayah. Kita telah membentangkan Jalan Bodhisatwa. Selama lebih dari 50 tahun berdirinya Tzu Chi, kita telah menginspirasi banyak orang. 

Ceramah Master Cheng Yen: Teguh Menggalang Hati untuk Penyaluran Bantuan Bencana

11 November 2020
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 03 November 2020 Bodhisatwa muncul karena adanya makhluk yang menderita. Topan Goni kali ini telah membawa bencana besar bagi Filipina. Kemarin pagi, relawan Tzu Chi Filipina segera mengadakan konferensi video. Yang pertama berbicara dalam telekonferensi itu adalah Bapak Antonio Tan yang melaporkan kondisi di Albay. 

Ceramah Master Cheng Yen: Menaklukkan Kegelapan Batin dan Menghimpun Niat Baik

10 November 2020
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 02 November 2020 Saat ini, berdoa dengan tulus sangatlah penting. Kita harus mengungkapkan niat baik kita dan saling memberi perhatian. Inilah introspeksi dan pertobatan yang sesungguhnya. 

Ceramah Master Cheng Yen: Menyelamatkan Kehidupan dengan Menjadi Donor Sumsum Tulang

09 November 2020
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 01 November 2020 Bank Data Donor Sumsum Tulang Tzu Chi telah berdiri lebih dari 20 tahun. Lebih dari 20 tahun lalu, yakni tahun 1993, sosialisasi donor sumsum tulang pertama diadakan di Gunung Bagua, Changhua. 
Menghadapi kata-kata buruk yang ditujukan pada diri kita, juga merupakan pelatihan diri.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -