Ceramah Master

Ceramah Master Cheng Yen: Pengetahuan dan Praktik Memancarkan Kebajikan yang Harum

01 September 2023
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 28 Agustus 2023: Mampu menyelaraskan perilaku kita dengan Dharma sungguh bukanlah hal yang mudah. Kita semua sungguh dipenuhi berkah. Sulit untuk terlahir sebagai manusia dan sulit untuk bisa bertemu dengan ajaran Buddha.

Ceramah Master Cheng Yen: Mempraktikkan Sutra Teratai dari Generasi ke Generasi

31 Agustus 2023
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 27 Agustus 2023: Melihat stiker-stiker ini, saya sungguh sangat sukacita dan tersentuh. Stiker-stiker ini bukan ditempelkan secara acak. Setiap nomor pada stiker ini bagaikan nomor KTP setiap orang. Saya sangat tersentuh dan kagum.

Ceramah Master Cheng Yen: Mempraktikkan Sutra Teratai dan Meneruskan Kebajikan

30 Agustus 2023
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 26 Agustus 2023: Lihatlah anak ini. Meski terlahir dengan kondisi seperti ini, dia memiliki jalinan jodoh baik. Ada orang-orang yang mendampingi, menyayangi, dan melindunginya. Jalinan jodohnya telah matang. Lihatlah, dia juga naik ke atas panggung untuk mempersembahkan pementasan adaptasi Sutra bersama partisipan lain. Tidak ada kekurangan dalam performanya.

Ceramah Master Cheng Yen: Menjaga Ladang Pelatihan untuk Membawa Manfaat bagi Dunia

29 Agustus 2023
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 25 Agustus 2023: Kompleks Tzu Chi Dongda sangatlah indah dan memiliki jalinan jodoh dengan kita. Selama bertahun-tahun, saya menaruh harapan pada tempat ini. Saya berharap Empat Misi Tzu Chi dapat dijalankan di sini dan membawa manfaat besar bagi orang-orang.

Ceramah Master Cheng Yen: Bodhisatwa Bertekad untuk Mendukung Segala Kebajikan

28 Agustus 2023
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 24 Agustus 2023: Selama 20-an hari ini, sungguh banyak hal yang patut disyukuri. Dalam perjalanan saya dari wilayah utara ke selatan, lalu kembali ke wilayah utara Taiwan lagi, saya melihat para insan Tzu Chi yang sangat tekun menjalankan Tzu Chi. Para anggota TIMA kita juga berhimpun untuk berbagi pengalaman. Saya sungguh sangat bersyukur kepada mereka.

Ceramah Master Cheng Yen: Membangkitkan Cinta Kasih dan Menghalau Bencana

28 Agustus 2023
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 23 Agustus 2023: Di lokasi bencana, kita hendaknya memberi penghiburan dan bantuan yang benar-benar bermanfaat bagi korban bencana. Kita semua setuju dengan konsep ini. Namun, di Hawaii, relawan yang kita miliki terbatas. Karena itulah, saya sering berkata bahwa kita harus menggalang Bodhisatwa dunia dalam keseharian.

Ceramah Master Cheng Yen: Menjalankan Ikrar Welas Asih untuk Melenyapkan Penderitaan dan Membawa Kebahagiaan

25 Agustus 2023
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 22 Agustus 2023: Saat jatuh sakit, warga lansia tidak mampu keluar berobat. Karena itu, para dokter TIMA kita pun menjangkau mereka yang tidak bisa keluar berobat. Jika mendapati kasus seperti ini, kita akan membantu mereka. Tentu saja, kita dapat berkunjung ke rumah mereka secara berkala.

Ceramah Master Cheng Yen: Bertekad Meringankan Penderitaan Pasien

25 Agustus 2023
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 21 Agustus 2023: Dalam ajaran Buddha, tenaga medis sangat dihormati. Dalam Sutra Makna Tanpa Batas dikatakan bahwa Tabib Agung dapat mendiagnosis penyakit dan memahami segala jenis obat. Karena itulah, saya selalu berkata bahwa sebagai dokter, kalian dapat mendiagnosis penyakit dan memberikan pengobatan yang tepat untuk melenyapkan penderitaan orang-orang.

Ceramah Master Cheng Yen: Menyebarkan Cinta Kasih Agung Tanpa Batas

24 Agustus 2023
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 20 Agustus 2023: Bumi ini adalah tempat tinggal manusia. Saya berharap kita dapat lebih bekerja keras untuk menjadi saksi sejarah bagi dunia dan menulis sejarah bagi zaman sekarang. Inilah tujuan dari misi budaya humanis kita. 

Ceramah Master Cheng Yen: Mewariskan Dharma dengan Memahami Kekosongan Sejati dan Eksistensi Ajaib

23 Agustus 2023
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 19 Agustus 2023: Semua hal yang dilakukan Tzu Chi di masa lalu telah berlalu. Kisahnya sungguh panjang dan setiap kisah adalah kisah nyata. Jadi, pementasan adaptasi Sutra bukanlah pementasan yang mewah. Kita harus memperlakukannya sebagai sebuah penyelaman Sutra.
Bila sewaktu menyumbangkan tenaga kita memperoleh kegembiraan, inilah yang disebut "rela memberi dengan sukacita".
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -